Pelatih asal Brasil itu juga tidak memikirkan tekanan dari pendukung PSM kepada Persija.
Teco hanya senang pendukung Persija, The Jak Mania, bisa dipersilahkan untuk datang ke Stadion Andi Mattalatta.
Sebelumnya, saat Persija melakoni laga tandang ke markas Persib Bandung dan Persebaya Surabaya, The Jak Mania tidak dipersilahkan datang.
Teco cukup kecewa dengan keputusan itu karena Persija sangat membutuhkan dukungan dari The Jak Mania.
(Baca Juga: Piala AFF 2018 - Kejanggalan di Jersey Timnas Indonesia Bisa Berujung Sanksi yang Serius)
"Meskipun lebih banyak suporter PSM tapi The Jak Mania bisa datang kesni. Saya pikir sepak bola Indonesia harus seperti, dimana kedua suporter boleh datang," kata Teco.
"Kami di tahun ini ada beberapa pertandingan di tempat lain dan The Jak Mania tidak boleh datang," ucap pelatih berusia 44 tahun itu menambahkan.
Teco juga berharap The Jak Mania bisa menerima hasil pertandingan yang akan terjadi dalam laga besok sore.
Sebab, sejatinya sepak bola itu menjunjung tinggi sportivitas.
"Sekali lagi, sepak bola hanya menang, seri, dan kalah. Suporter, pemain, dan pelatih harus terima bagaimana hasilnya," kata Teco.
"Kadang-kadang di Indonesia belum menerima untuk sportif. Ke depannya kita semua harus sportif," tutup Teco.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar