"Kita kembalikan lagi kepada pelatih, walaupun Persib disanksi (tanpa suporter) kalau benar-benar racikannya bagus, ada semangat untuk menang, insya Allah berhasil," kata Yana Umar dilansir BolaSport.com dari laman Viking Persib.
"Seperti lawan PSMS, semua pemain main di bawah performa. Ada apa? Supardi nggak main, Ardi nggak main. Jelas-jelas mereka dibutuhkan tim. Lihat tadi (kemarin, lawan PSIS -red) permainan sayap kiri dan kanan kami mati di sektor itu, dan gol-gol datangnya dari situ."
(Baca Juga: Piala AFF 2018 - Bambang Pamungkas Beri Pesan untuk Suporter Timnas Indonesia)
"Kalau ada Supardi dan Ardi minimal bisa lebih kuat. Mereka kan nggak akumulasi, cuma alasannya kelelahan. Lalu kenapa Jonathan Bauman yang masih cedera dipaksakan main. Jadi ini ada apa?" tanya Yana.
Menurut Yana, jika ada masalah internal di tubuh Persib, hendaknya manajemen dan tim pelatih cepat mencari solusi.
Jangan sampai, masalah tersebut memengaruhi performa Maung Bandung di atas lapangan.
Yana Umar juga meminta manajemen menjadi penengah jika ternyata ada permasalahan yang terjadi antara jajaran pelatih dan pemain Persib Bandung.
(Baca Juga: Piala AFF 2018 - Sebelum Timnas Indonesia, Gol Corner Kick Pemain Thailand Bersarang ke Gawang Klub Jepang)
"Kalau ada masalah internal harus cepat-cepat diselesaikan, jangan sampai pas pertandingan masih berlanjut. Cepat diselesaiakan, diskusi dong tim dan manajemen, ada apa sebenarnya tidak boleh saling menyalahkan," kata Yana.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | vikingpersib.co.id |
Komentar