"Saya punya banyak waktu bermain, membantu tim dengan mencetak gol dan memberikan assist," ujar Bruno.
(Baca juga: Chanathip Songkrasin dan Andres Iniesta Kompak pada Pekan Pamungkas Liga Jepang 2018)
"Tanpa ragu, saya katakan ini adalah musim terbaik dalam karier saya," ucapnya.
Dalam kesempatan yang sama, dia pun mengklarifikasi bahwa sebenarnya hanya 15 gol yang tercipta berkat dirinya.
(Baca juga: Liga 1 2018 Masih Sepekan Lagi, Persebaya Mulai Sibuk Evaluasi Pemain)
Ada pun satu gol lainnya, menurut Bruno, milik striker lokal PSIS, Hari Nur Yulianto.
"Sebenarnya, saya hanya mencetak 15 gol, penghitung statistik liga memberikan gol kemenangan saat melawan Arema kepada saya," tutur Bruno.
(Baca juga: PSM Makassar Hadapi Laga Krusial Liga 1 2018 Kontra Bhayangkara FC, Eks Bek Persija Siap Jadi Striker)
"Tetapi sebenarnya, gol itu murni dicetak Hari Nur," katanya menambahkan.
Saat itu, gol kemenangan Mahesa Jenar memang bermula dari penetrasi Hari Nur.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | jateng.tribunnews.com |
Komentar