BOLASPORT.COM – Derbi Yogyakarta memacu adrenalin sehingga menjadi tinggi. Duel PSIM Yogyakarta melawan PSS Sleman merupakan laga yang paling dinanti bolamania di Yogyakarta.
Posisi di klasemen sementara Wilayah Timur Liga 2 tidak bisa menjadi patokan.
Hanya tim terbaik yang paling siap yang bakal menjadi penguasa DIY saat PSIM menjamu PSS di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (26/7/2018).
(Baca Juga: Jelang Laga PSIM Vs PSS, 2 Pemain Laskar Mataram Alami Kecelakaan)
“Derbi ini menjadikan adrenalin meninggi. Namun kami tetap mempersiapkan tim seperti menghadapi pertandingan lainnya. Tidak ada persiapan khusus, tetapi pemain sudah sepenuhnya siap menghadapi laga ini,” kata pelatih PSS, Seto Nurdiantoro.
Dirinya pun tak segan memuji PSIM yang menurutnya sebagai tim yang solid dan sangat kreatif.
Dengan kualitas pemain yang tidak jauh berbeda, Seto menilai pertandingan bakal berjalan menarik.
“Persoalannya bagaimana mengatasi PSIM karena kualitas pemain kedua tim tidak berbeda. Jadi hanya tim yang konsentrasi, memiliki fisik lebih baik dan kebugaran yang akan memenangkan pertandingan,” ujarnya.
Satu hal yang tak diabaikan adalah faktor mental pemain. Ditegaskannya tim bakal mendapat tekanan mental dari suporter PSIM. Apalagi, suporter PSS yang datang akan dibatasi.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar