“Keberangkatan tim memang mepet dengan jadwal pertandingan. Bila berangkat pagi, saya perkirakan sampai di Yogyakarta pada sore hari. Yang jelas, kami tetap akan datang ke Yogyakarta, apa pun masalahnya,” kata Slamet.
Dengan masa istirahat kurang dari 24 jam, Slamet tetap optimistis dengan kondisi pemainnya.
Jadi MVP Asian Games 2018, Rikako Ikee: Terima Kasih Indonesia!! https://t.co/qPR7RspgEe
— BolaSport.com (@BolaSportcom) September 4, 2018
(Baca Juga: Antoine Griezmann Tak Masuk Nomine Pemain Terbaik FIFA, Atletico Madrid Langsung Membalas Spanyol)
Duel PSBS melawan PSIM akan digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul. Meski tiba dengan waktu yang terhitung mepet, namun Slamet tetap membidik poin di laga tersebut.
Kedua tim sama-sama mengantungi poin 15. Hanya PSBS kalah selisih gol. Sedangkan di pertemuan pertama di Biak, PSIM sukses menahan PSBS 0-0.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar