(Baca Juga: Dampingi Timnya di Final Liga 2 2018, Pakaian Seto Nurdiantoro Jadi Sorotan)
Ia juga tak menampik bahwa keinginan Persis Solo adalah tawaran yang menarik.
"Soal keinginan Persis Solo, saya masih pikirkan," ujarnya.
"Salah satu hal yang menarik adalah karena Solo dekat dengan keluarga saya."
Kalteng Putra akhirnya berhasil mengamankan satu tiket untuk promosi ke Liga 1 pada musim depan setelah mengungguli Persita Tangerang pada laga perebutan peringkat ketiga Liga 2 2018.
(Baca Juga: Dituduh Terlibat Match-fixing, Manajemen Kalteng Putra Mengamuk dan Ancam Lapor Polisi)
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Selasa (4/12/2018), ini Kalteng Putra sukses menang dengan skor 2-0.
Gol yang dicetak Kalteng Putra pada laga ini disumbangkan oleh Dendi Maulana (12') dan I Made Wirahadi (19').
Dengan kemenangan ini, Laskar Isen Mulang menemani PSS Sleman dan Semen Padang yang telah lebih dulu memastikan tiket untuk naik kasta pada musim depan.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar