Dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Timur, Rabu (20/6/2018), melalui even ini perwakilan suporter PSM Makassar setiap zona yang berada di wilayah Indonesia bisa mempertegas kesiapan mereka ketika Juku Eja, julukan PSM Makassar, berlaga di zona masing-masing.
Presiden Maczman juga mengatakan acara Halalbihalal ini diharapkan bisa mempererat tali silaturahmi maupun persuadaraan antarsesama suporter yang berada di zona masing-masing.
“Seluruh Maczman se-Indonesia kompak dan solid memberikan dukungan, di manapun PSM bertanding,” ujar Ocha.
"PSM tidak akan berjuang sendirian, kami akan selalu mendukung,” ucapnya lagi.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | tribun-timur.com |