"Tiket naik ga masalah, yang penting jelas, transparan. Kalo bisa setelah pertandingan langsung dishare pendapatan dan pengeluaran untuk oprasional match," ujar Muhammad Aditya, juga mengomentari cuitan tersebut.
"Mulai dari hal kecil, ticketing. Hasil penjualan tiket harus transparan dan disampaikan ke masyarakat. Ini sebagai tolok ukur komitmen pengurus yang transparan dan akuntabel," tutur akun @YoungMataram.
Tak hanya soal transparansi, kenaikan harga tiket tersebut juga harus dibarengi dengan naiknya kualitas permainan dan prestasi dari Laskar Mataram.
(Baca Juga: Ingin Saksikan Laga Kandang Perdana PSIM Yogyakarta? Ini Info Harga Tiket yang Dirilis)
"Tiket naik, prestasi PSIM juga harus naik," tulis suporter berakun twitter @Cristianto07.
"Bukan hanya transparan saja, harus ada kemajuan progres juga buat PSIM," kata akun @pengawalmu dengan tegas.
"Tiket naik juga harus diimbangi kualitas permainan yang top, menang teruss!" tulis @prasadaindra.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar