Pesepak bola asal Argentina ini juga dikabarkan merasa tidak senang atas keputusan Barcelona FC untuk mengeluarkan pernyataan politis yang mendukung pelaksanaan referendum Catalunya.
Secara resmi, sikap Barca terhadap masalah kemerdekaan terbilang netral, tapi itu tidak menghentikan klub tersebut untuk mengeluarkan pernyataan politis beberapa hari sebelum referendum Catalunya.
Ketika pemerintah Spanyol memerintahkan adanya tindakan tegas untuk mencegah pemungutan suara berlangsung, termasuk penangkapan beberapa pejabat tinggi Catalan dan perampasan jutaan lembar suara dari sebuah gudang, Barcelona merespon kejadian ini dengan tegas.
"FC Barcelona, tetap setia pada komitmen historisnya untuk membela negara, demokrasi, kebebasan berbicara, dan penentuan nasib sendiri, mengecam tindakan yang dapat menghalangi pelaksanaan hak-hak ini," kata klub tersebut.
"Oleh karena itu, FC Barcelona secara terbuka mengungkapkan dukungannya untuk semua orang, entitas, dan institusi yang bekerja untuk menjamin hak-hak ini. FC Barcelona, yang sangat menghormati anggota-anggotanya yang beragam, akan terus mendukung kehendak mayoritas warga Catalan, dan akan melakukannya dengan cara tertib, damai dan teladan. "
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | express.co.uk, bbc.co.uk |
Komentar