Bintang film dan penyanyi asal Amerika Serikat, Zac Efron, membuktikan bahwa tubuh yang atletis itu bisa dibentuk.
Zac Efron berlatih keras untuk persiapan pengambilan film Baywatch yang dirilis pada 2017.
Efron yang berperan sebagai penjaga pantai bernama Matt Brody itu harus memiliki badan yang bugar, atletis, dan berotot.
Pria berwajah tampan ini ternyata cukup latihan selama 12 pekan untuk membentuk tubuh atletis selayaknya penjaga pantai demi perannya di Baywatch.
Hasilnya, pria berusia 30 tahun yang memiliki mata biru itu memang terlihat sangat bugar.
Nilai plusnya adalah Efron memiliki tubuh yang atletis dan hanya memiliki kadar lemak dalam tubuh senilai lima persen saja.
(Baca Juga: Javier Mascherano Pindah dari Barcelona Menuju China?)
Seperti dikutip dari Mensfitness, Efron berlatih dengan pelatih pribadi bernama Patrick Murphy dengan gerakan-gerakan yang dimodifikasi untuk membentuk seluruh otot di tubuhnya.
"Saya membagi latihan per hari untuk bagian tubuh tertentu. Satu hari untuk punggung dan bisep. Satu hari untuk kaki dan sehari lagi untuk bahu, dada, dan lengan. Tentu saja selalu ada latihan untuk perut setiap hari," ucap Murphy.
"Latihan ini sangat intensif, seperti kardio dalam porsi ganda. Membakar lebih banyak kalori dan menstimulasi agar darah mengalirkan nutrisi ke otot agar otot lebih cepat berkembang. Latihan ini tepat untuk membentuk otot selayaknya penjaga pantai," kata Murphy.
(Baca Juga: Arsenal dan Chelsea akan Rekrut Pelatih Baru asal Italia pada Musim 2018-2019)
Pola latihan punggung dan bisep Efron adalah pulldown, ab rollout, seated cable row, suspended row, neutral-grip pullup, lat pulldown from knees, chinup, dan dumbbell biceps curl.
Untul latihan kaki, leg press, suspension squat jump, swiss ball hip extension, swiss ball leg curl, reverse walking lunge, mountain climber on sliders, dumbbell romanian deadlift, kick butts, unstable single-leg calf raise, dan suspension trainer single-leg squat hop.
Latihan bahu, dada, dan lengan dilakukan dengan dumbbell squat front raise, cross-body cable raise, dumbbell floor press, pushup, incline dumbbell press, dumbbell overhead press, chest cable flye, bosu plyo pushup, single-arm pushdown, dan single-arm curl.
(Baca Juga: Arsenal dan Chelsea Dikabarkan akan Rekrut 2 Pelatih Italia pada Musim 2018-2019)
Dengan latihan-latihan itu, Efron mengaku memiliki kecepatan dan kekuatan luar biasa.
Pria yang meraih ketenaran setelah tampil di film High School Musical ini mengakui bahwa latihan yang dia lakoni itu membuat dia sadar akan pentingnya tubuh bugar.
"Saya merasa sangat bugar saat ini dan tak menyangka bisa memiliki postur seperti ini," tutur pemilik nama lengkap Zachary David Alexander Efron itu.
Modal bugar ini membuat dia juga tak canggung ketika harus melakoni peran di The Greatest Showman yang memerlukan kebugaran untuk menari, menyanyi, dan melakukan adegan di trapeze.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | Mensfitness.com |
Komentar