Jika ia kembali berkarier di negara asalnya, Kroasia, belum tentu dia bakal menorehkan prestasi mentereng.
Pasalnya, timnas Kroasia saat ini diisi dengan nama-nama besar yang tengah bermain di Liga-liga top Eropa.
Di posisi striker Marko Simic harus bersaing dengan Andrej Kramarić (26), Duje Čop (28), Ante Rebić (24), Marko Pjaca (22).
Selain masih tergolong muda, 3 dari 4 pemain di atas saat ini tengah bermain di Bundesliga.
Artinya mereka telah fasih bermain di level kompetisi kelas atas Eropa.
Selain, 4 pemain di atas, nama-nama pemain depan yang baru-baru ini dipanggil Timnas Kroasia juga tak kalah mengesankan.
Ada nama Nikola Kalinić yang saat ini bermain untuk Milan, Mario Mandžukić yang saat ini bermain untuk Juventus dan Ivan Santini yang saat ini bermain di Caen, klub Ligue 1, Prancis.
Dengan saingan-saingan yang luar biasa berat, Marko Simic jelas akan kesulitan untuk mengukir prestasi di sana.
5. Kehilangan popularitas
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar