Pelatih Chelsea, Antonio Conte, mendukung Kenedy untuk terus melanjutkan kinerjanya yang bagus dan mengambil kesempatan yang didapatkan oleh sang gelandang.
Ajang Piala Liga Inggris kontra Nottingham Forest, Kamis (21/9/17) dini hari WIB, menjadi ajang comeback bagi Kenedy setelah pemain asal Brasil itu dipulangkan saat tur pramusim Chelsea pada Juli 2017.
Kenedy dipulangkan setelah unggahan di media sosial miliknya yang diindikasi menyinggung penduduk China.
Pemain berusia 21 tahun itu telah melewatkan lima pertandingan Liga Inggris dan satu pertandingan Liga Champions musim ini.
Pada ajang Piala Liga Inggris yang digelar di Stamford Bridge, pemain asal Brasil itu memberikan comeback yang gemilang dengan menyumbangkan satu gol bagi The Blues.
(Baca Juga: Kiper Muda Mereka Diincar Real Madrid, Manajer Athletic Bilbao Tetap Tenang)
"Kenedy bermain dengan bagus dan memberikan jawaban yang bagus. Beberapa pemain masih belum banyak bermain dan sangat penting untuk terus bekerja," kata Conte dikutip BolaSport.com dari situs resmi Chelsea.
Conte pun berharap gelandang itu terus meningkatkan kepercayaan dirinya.
"Dia bekerja dengan sangat baik dan terus berkembang. Dia harus melanjutkannya dan ketika ada kesempatan, dia harus mengambilnya," ujar pelatih asal Italia itu.
Editor | : | Hery Prasetyo |
Sumber | : | chelseafc.com |
Komentar