Man City mengandalkan tendangan keras dari luar penalti.
Ilkay Guendogan melakukan hal serupa pada menit ke-65 namun masih mengarah tepat ke pelukan Rui Patricio.
Wolverhampton tak mau kalah dalam menyerang dan hampi membobol gawang Man City lagi pada menit ke-66.
(Baca Juga: Nabil Fekir: Hanya Liverpool yang Tahu Alasan Kegagalan Transfer Saya)
Serangan balik Wolves melalui Diogo Jota berhasil membuka peluang kepada Ruben Neves yang tendangannya masih melebar di sisi kiri.
Gol yang Man City tunggu akhirnya hadir melalu sundulan Aymeric Laporte pada menit ke-69.
Man City mendapat hadiah tendangan bebas usai Raheem Sterling dijatuhkan di depan kotak penalti Wolves.
Ilkay Guendogan yang mengeksekusi tendangan bebas berhasil mengirim umpan yang akhirnya dikonversi Laporte menjadi gol.
Delapan menit berselang, Man City berpeluang membesar keunggulan tetapi tendangan Gabriel Jesus masih mampu diselamatkan oleh Patricio.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar