"Bukan rahasia bahwa saya telah mencoba menjual Sunderland, tetapi selama ini saya menunggu pembeli yang tepat dan memiliki pengalaman, keuangan, serta rencana untuk membuat klub hebat ini kembali ke tempat yang pantas," kata Short seperti dikutip BolaSport.com dari The Guardian.
“Dalam satu dekade terakhir, Sunderland berhasil meraih poin tertinggi yang pernah dicapai klub di Premier League, tetapi apa yang terjadi dalam dua musim terakhir sangat mengerikan. Oleh karena itu saya bertekad untuk memastikan bahwa Sunderland jatuh ke tangan yang benar," tutur eks-pemilik Sunderland ini.
Di sisi lain, pembelian Sunderland oleh Steward Donald ini membuat dirinya harus menjual Eastleigh sesuai aturan yang berlaku dari Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA).
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | theguardian.com |
Komentar