Bintang Real Madrid, Gareth Bale, dikabarkan akan pulang ke klub lamanya Tottenham Hotspur. Namun Manchester United juga tidak tinggal diam memburu tanda-tangannya
Masa depan Gareth Bale di Real Madrid memang sedang dilanda ketidakpastian, setelah dirinya mulai tidak disukai Zinedine Zidane akibat penampilan buruknya musim ini.
Bahkan dikabarkan penyerang internasional Wales itu akan segera dijual ke klub Liga Inggris
Klub Inggris itu disinyalir adalah Manchester United dan Tottenham Hotspur.
(Baca juga:Meski Minim Bermain, Gelandang Juventus Tolak Tawaran Klub MLS)
Man United dikabarkan menjadi yang terdepan dalam perekrutan penyerang Real Madrid itu.
Namun, dilansir BolaSport.com dari Don Balon, penyerang berusia 28 tahun itu kabarnya sudah sepakat untuk kembali klub lamanya, Tottenham Hotspur.
Pada laga final Liga Champions di Kiev 27 Mei 2018, Los Blancos dikabarkan tidak akan memainkan sang penyerang dan dia akan menjadi penghangat bangku cadangan.
Perlakuan itulah yang membuat Bale yakin untuk mengakhiri kariernya di Real Madrid.
(Baca juga:Kasihan, Penyerang Arsenal Gagal Mudik Gara-gara Kalah dari Atletico Madrid)
El Real sendiri juga berniat melakukan proses pengembalian Bale ke Tottenham untuk membuka peluang mereka membawa Harry Kane ke Santiago Bernabeu.
Pelatih The Lilywhites, Mauricio Pochettino, mengaku akan terbuka jika mantan anak didiknya kembali ke Liga Inggris.
"Tentu saja dia pemain yang fantastis," ujar Pochettino dikutip BolaSport.com dari laman Express.
"Dia terus berhubungan dengan semua orang di sini sebagai pemain yang pernah bekerja untuk Tottenham," katanya menambahkan.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | express.co.uk |
Komentar