Seperti dikutip BolaSport.com dari Daily Mail, Manchester United kini berusaha menghindari catatan lima partai kandang beruntun tanpa kemenangan, yang terakhir kali terjadi pada musim 1989-1990!
Periode jelek bagi publik Old Trafford itu muncul pada November 1989-Februari 1990.
Rangkaiannya dimulai oleh laga Liga Inggris melawan Chelsea yang berkesudahan 0-0.
Selanjutnya, secara runtut Man United gagal menekuk deretan tamu Crystal Palace (1-2), Tottenham (0-1), QPR (0-0), Derby County (1-2), dan Manchester City (1-1).
Streak tanpa kemenangan kandang baru tuntas pada laga kontra Luton Town (4-1), 3 Maret 1990.
(Baca juga: Harry Kane Incar Korban Ke-27 di Liga Inggris)
Hal menarik adalah kala itu fan Manchester United juga menyuarakan tuntutan agar klub memecat Alex Ferguson dari kursi kepelatihan.
Situasi itu mirip-mirip dengan kondisi Jose Mourinho musim ini, tetapi Ferguson akhirnya selamat dan menjadi manajer tersukses sepanjang sejarah klub.
Bagaimana dengan Jose Mourinho?
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Dailymail.co.uk, stretfordend.co.uk |
Komentar