Bukan tidak mungkin pelatih 51tahun itu mencari tantangan baru di luar Juventus.
Posisi yang ditinggalkan Max Allegri bukan tidak mungkin diisi Jose Mourinho.
Peluang Jose Mourinho melatih Paris Saint-Germain sangat bergantung pencapaian mereka di Liga Champions musim ini.
PSG sudah menaklukkan kompetisi domestik dan kini fokus mengejar predikat raja Eropa.
Ambisi menjadi kekuatan anyar di Eropa memang sudah disampaikan sang pemiliki, Nasser Al-Khelaifi, sejak mendatangkan banyak pemain bintang.
(Baca Juga: Manchester United Langsung Hubungi Zinedine Zidane Usai Kalah dari West Ham United)
Jika Thomas Tuchel gagal musim ini, PSG tentu membutuhkan pelatih anyar dengan pengalaman memenangi gelar Liga Champions.
Mourinho adalah satu di antaranya, di mana ia memenangi dua kali, bersama FC Porto dan Inter Milan.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar