"Saya masih menunggu performa terbaik dari Morata," ucap Sarri seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
(Baca juga: Menang atas Tottenham di ICC 2018, Barcelona Temukan Jelmaan Xavi Hernandez?)
"Pada laga pertama (kontra Perth Glory), Morata tidak bermain dengan baik," kata Maurizio Sarri menambahkan.
"Namun malam ini, khususnya di 30 menit awal laga, dia mengalami peningkatan yang signifikan. Saya Puas dan saya yakin padanya di masa depan," ujar sang pelatih menilai.
Chelsea berhasil membuka keunggulan lewat aksi Pedro di menit awal laga sebelum Roberto Gagliardini berhasil mengonversi umpan dari Mauro Icardi menjadi gol pada menit ke-49 sehingga membuat kedudukan menjadi sama 1-1.
Hingga waktu normal berakhir, kedua tetap bermain imbang dan memaksa laga harus dilanjutkan ke babak tendangan penalti.
Pada akhirnya, The Blues berhasil keluar menjadi pemenang setelah lima pemainnya sukses menjalankan tugasnya dengan baik dan mengakhiri babak tendangan penalti dengan skor 5-3.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar