Final Piala Dunia 2018 menolak untuk mengikuti tren partai puncak ajang serupa dalam tiga edisi terakhir.
Tiga edisi terakhir final Piala Dunia selalu menghadirkan juara setelah 90 menit waktu pertandingan normal.
Piala Dunia 2006 dimenangkan oleh timnas Italia setelah melalui babak adu penalti.
Spanyol, yang menjadi juara Piala Dunia 2010, menentukan raihan gelar pada babak perpanjangan waktu.
Hal yang sama terjadi kala timnas Jerman menjuarai Piala Dunia 2014 setelah gol Mario Goetze hadir pada menit ke-113.
(Baca Juga: Bukan Sepak Bola, tetapi Piala Dunia yang Pulang ke Rumah)
Kini cerita yang sama tak terulang pada Piala Dunia 2018.
Gol sudah tercipta sejak menit ke-18 saat Mario Mandzukic mencetak gol bunuh diri yang memberi keunggulan bagi tim nasional Prancis.
Timnas Kroasia mampu membalas 10 menit berselang melalui sepakan Ivan Perisic.
(Baca Juga: Final Piala Dunia 2018 - Pesan Keras Paul Pogba untuk Para Pengkritik)
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar