"Akan sangat penting untuk memetik kemenangan di laga pertama. Islandia tampil bagus di turnamen sebelumnya jadi pertandingan melawan mereka akan berlangsung susah. Namun kami harus memenanginya untuk mempermudah langkah kami di laga-laga selanjutnya," tutur Messi.
(Baca juga: Chelsea Diam-diam Incar Pemain Buangan Manchester City)
Pemain 30 tahun tersebut juga menyampaikan pandangannya tentang lawan kedua mereka di fase grup, Kroasia.
"Kroasia adalah tim yang bagus dengan banyak pemain yang bermain di liga top Eropa dan dapat merepotkan kami," ujar Messi.
Sang kapten timnas Argentina juga mengatakan bahwa dirinya belum terlalu paham betul kekuatan Nigeria yang akan menjadi lawan terakhir mereka di grup.
"Kami tidak terlalu tahu mengenai Nigeria, namun tim-tim dari Afrika biasanya kompak, tangguh, dan kuat. Jadi tidak ada jalan mudah bagi kami," katanya lagi.
(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskow)
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | express.co.uk |
Komentar