Salah satu hall ekshibisi di Museum Olahraga Rusia di Moskow, Rusia, dikhususkan untuk olahraga hoki es.
Laporan Firzie A. Idris dari Moskow, Rusia
BolaSport.com, yang sedang melakukan liputan langsung dari Rusia, menyadari besarnya pamor hoki es di negara penyelenggara Piala Dunia 2018 saat berkunjung ke museum tersebut pada Kamis (12/7/2018).
Hall ekshibisi hoki es merupakan salah satu yang terbaik di museum yang memuat sekitar 80 ribu objek dari sejarah dunia olahraga Uni Soviet dan Rusia tersebut.
Hoki es diyakini banyak pihak sebagai olahraga terpopuler nomor dua di Rusia.
(Baca juga: Jadwal Final dan Tempat Ketiga Piala Dunia 2018, Live Trans TV & Trans 7)
Olahraga ini sebenarnya baru berkembang pesat dan menjadi olahraga nasional setelah Perang Dunia Kedua.
Seperti dikutip BolaSport.com dari situs Internasional Ice Hockey Federation (IIHF), Anatoli Tarosov menjadi bapak hoki es Uni Soviet. Dia menggabungkan metode dari sepak bola, balet, dan catur.
Selama era Perang Dingin, Uni Soviet merupakan kekuatan dominan di atas arena es.
Mereka pertama kali mengirim tim ke Kejuaraan Dunia Hoki Es pada 1954 dan langsung menang.
Dua tahun kemudian, Uni Soviet berpartisipasi di Olimpiade 1956 dan langsung meraih medali emas, awal dari tiga Olimpiade beruntun di mana Uni Soviet menjadi juara hoki es di Olimpiade.
Mereka pun menorehkan 9 kemenangan di Kejuaraan Dunia sejak 1963.
(Baca Juga: Bek Timnas Inggris Ini Disebut Akan Pensiun Mengenakan Seragam Tiga Singa usai Piala Dunia 2018)
Prestasi ini membuat tim dan keseluruhan program hoki es Uni Soviet dijuluki "Mesin Merah Besar".
Kesuksesan ini berlanjut hingga sekarang dengan tim hoki es mereka menjuarai Olimpiade Musim Dingin 2018.
Menariknya, tim Rusia yang bermain di Gangneung, Korea Selatan, itu tergabung dalam bendera Olympic Athlete from Russia (OAR) karena Komite Olimpade Rusia menjalani hukuman setelah skandal doping.
(Baca Juga: Luka Modric Tidak Peduli soal Penghargaan Bola Emas)
Dilansir dari situs IIHF, Rusia menjadi anggota terhitung 1 April 1952.
Sebagai perbandingan, Federasi Sepak Bola Rusia diterima sebagai anggota FIFA jauh sebelum itu, yakni pada 1912.
Situs IIHF juga menyebutkan bahwa ada sekitar 105.059 pemain hoki es terdaftar di Rusia dan 560 rink hoki indoor dan 2.583 rink hoki outdoor.
Timnas hoki es Rusia kini berdiri di peringkat ketiga dunia setelah Kanada dan Swedia.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar