"Tato ini akan terus bertahan. Inggris sudah membuat kami bangga dan jika anda tidak bisa melihat itu maka anda tak layak mendukung The Three Lions," ujar Allen dikutip BolaSport.com dari laman BBC.
(Baca juga: Tapir Kebun Bintang Rusia Ramalkan Nasib Timnas Kroasia di Final Piala Dunia 2018)
Tak hanya Allen, ternyata ada satu lagi fan Inggris bernama Jamie Richardson yang juga mentato tubuhnya.
Jamie Richardson merajah tubuhnya dengan gambar trofi Piala Dunia disertai tulisan "England 2018 World Cup Winner".
Ia juga tidak menyesal dengan tato yang sudah terlanjur melekat pada tubuhnya itu.
"Tentu saja aku akan mempertahankannya. Ketika aku berusia 70 tahun dan pensiun dan berkumpul bersama teman lamaku, mereka akan mengatakan 'Jamie, ingat ketika kamu mendapatkan tato itu bertahun-tahun yang lalu?" ujar Jamie.
(Baca juga: Dicoret dan Dipulangkan dari Timnas Kroasia, Niko Kalinic Justru Asyik dengan Hal Ini)
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar