Pemain Timnas Prancis, Paul Pogba menampilkan aksi gemilang dalam laga pertama Grup C melawan Timnas Australia di Piala Dunia, Sabtu (16/6/2018).
Timnas Prancis berhasil menang dengan skor 2-1 atas Timnas Australia saat bertanding Kazan Arena.
Prancis unggul lebih dahulu di menit ke-58 melalui penalti Antoine Griezman.
Namun tak lama kemudian, Timnas Australia berhasil membalasnya pada menit ke-62 lewat gol Mile Jedinak.
Paul Pogba tampil sebagai pahlawan kemenangan setelah mencetak gol di menit ke-81.
(Baca Juga: Begini Arti Pelukan Hangat Sergio Ramos untuk David de Gea Usai Terjadinya Blunder Fatal)
Kemenangan itu membuat Prancis berhasil mempin klasemen sementara Grup C.
Setelah laga usai, Paul Pogba membeberkan jimat yang ia bawa selama pertandingan.
Jimat itu adalah pelindung lutut bergambar wajah mendiang ayahnya.
Paul Pogba mempersembahkan gol tersebut untuk Fassou Antoine Pogba yang telah tiada.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | instagram.com/paulpogba |
Komentar