Korea Selatan dikenal sebagai gudangnya aktris cantik dan langsing, ternyata begini rahasianya.
Kang Sora merupakan salah satu aktris Korea yang dikenal lewat film "Doctor Stranger".
Kang Sora berhasil turun dari 72 kg menjadi 48 kg, dalam waktu yang cepat. berikut tips yang ia gunakan.
1. Pilih Salah satu Olahraga
Aktris Kang Sora memilih balet sebagai salah satu cara penurunan badan.
Jika Balet terlalu sulit dan mahal untuk dilakukan, bisa menggantikannya dengan olahraga lari, lompat tali atau bersepeda.
Lari selama 60 menit bisa membantu membakar sekitar 748 kalori.
Cukup lakukan salah satu olahraga di atas selama 60 menit rutin 5 kali dalam seminggu.
(Baca juga : Kidambi Srikanth, Pebulu Tangkis India yang Beruntung Dapatkan Hadiah Besar)
2. Mengatur Pola Makan
Kang Sora menyingkirkan cemilan pada malam hari, saat melakukan diet.
Berikut menu makan Kang Sora.
Sarapan: Campuran makanan yang berisi buah, kacang, yogurt, contohnya oatmeal yang dimakan dengan pisang atau berry.
Makan siang: Kang Sora dalam dietnya memakan bibimbap dan makanan Korea.
Bisa juga mengadopsi menu makanan lengkap, seperti nasi, lauk, sayur dan buah.
Tapi, ia tetap menghindari makanan berminyak dan berlemak tinggi.
Makan malam: Salad atau bisa dengan ubi atau kentang.
Usahakan makan malam tidak lebih dari jam 7, jangan lupa banyak minum air putih serta tidur yang cukup.
Mendapatkan tubuh ideal tidak harus dengan diet ekstrem, cukup lakukan pengaturan makanan yang benar dan olahraga yang cukup.
Editor | : | Hery Prasetyo |
Sumber | : | thekoreandiet.com |
Komentar