Pertandingan yang dimenangkan Okuhara dalam tiga gim ini juga mencatatkan reli terpanjang pada sektor tunggal putri di gim kedua dengan 73 pukulan.
Okuhara berhasil menang atas Sindhu dengan skor 21-19, 20-22, dan 22-20.
Ganda Putra : Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro vs Li Junhui/Liu Yuchen
Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro, secara mengejutkan mengalahkan unggulan pertama asal China, Li Junhui/Liu Yuchen.
Pasangan unggulan satu tersebut harus angkat koper lebih awal setelah kalah di putaran kedua.
Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro berhasil bermain rubber game meski dibawah tekanan Li Junhui/Liu Yuchen dengan skor 19-21, 21-18, dan 21-18.
Selain itu, dalam pertandingan Ahsan/Rian kontra Li/Liu, tercatat reli yang panjang dengan 83 pukulan pada awal gim kedua.
Incredible 85-shot rally in a thrilling 2R match #2017BWC Ahsan/Rian d. world #1 Li/Liu!! (Video: https://t.co/5ZFzpepQK9) pic.twitter.com/rZ4MPJyoHA
— Rika (@sushimaccheese) August 23, 2017
Ganda Putri : Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl vs Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | bwfbadminton.com |
Komentar