Sebanyak 262 pertandingan digelar pada hari pertama Final Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017. Secara keseluruhan, 131 peserta bertanding sebanyak dua kali di tahap Final Audisi Kudus ini. Pada hari pertama semua peserta dinyatakan lolos, dan diharuskan kembali bertarung di hari ke-2.
“Melihat semangat, daya juang, serta kegigihan dari setiap anak yang bertanding pada hari ini, kami semua yang ada di Tim Pelatih PB Djarummenyatakan semuanya layak lolos untuk kembali bertanding besok,” papar Engga Setiawan,Tim Pelatih PB Djarum.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Tribunnews.com |
Komentar