Masing-masing peserta terlihat bersemangat pada saat mengikuti seleksi. Mereka berharap dapat menggapai mimpinya menjadi pemain bola professional.
Kamu suka sepakbola dan berusia 14-19 tahun?
— Murah Setiap Hari (@GiantIndo) August 7, 2017
Ayo Ikuti ajang pencarian bakat & majukan sepakbola Indonesia #JagoanBolaGiant pic.twitter.com/gQ1OL1PqTe
Salah satu peserta yang terlihat sangat gigih adalah Wilbert.
Perjuangannya terbayar pada saat ia berhasil masuk ke babak Final di Jakarta.
Meskipun telah lolos ke babak final tidak membuatnya berbangga hati.
“Bagi saya, latihan dan latihan terus.. kerja keras lagi! Karena ini buah awal dari hasil kerja keras saya, dan ke depannya masih banyak kerja keras yang harus saya lakukan untuk menjadi lebih baik lagi,” ujar Wilbert.
(Baca Juga: Mau Dapat Bingkisan Menarik dari PSSI? Yuk Ikutan Kuis Groufie Bersama Tim Sepak Bolamu!)
Prestasi dari Wilbert tentunya membuat orang tuanya merasa bangga. Ibu dari Wilbert merasa terharu anaknya dapat lolos ke babak final.
Ia berharap bahwa anaknya terus berusaha lebih keras lagi untuk menggapai mimpinya menjadi pemain bola dan dapat mengharumkan nama Indonesia suatu saat nanti.
Tak hanya Wilbert, terdapat 9 peserta lainnya yang berhasil lolos ke babak final di Jakarta.
Melalui seleksi yang telah dilakukan, terpilihlah 10 peserta terbaik yang lolos ke babak final.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar