Sejauh ini masalah dana masih menjadi kendala hajatan besar masyarakat Ternate ini.
Menurut Epen, salah seorang panitia penyelenggara menjelaksan bahwa kini sedang mencari donatur untuk laga tersebut.
Ini karena dana yang terkumpul hingga saat ini dinilai masih kurang.
“Masalah kami hingga saat ini adalah dana yang kami rasa masih kurang untuk melaksanakan pertandingan. Laga ini harus jadi dan kami berupaya penuh untuk itu,” ujar Efendi Mahmud kepada BolaSport.com.
Info tentang laga Persiter All-Star versus Tulehu All-Star pun sudah menyebar luas dengan cepat.
Padahal kepastian mengenai laga tersebut belum seratus persen rampung.
(Baca Juga: Bidik Tuan Rumah Piala Dunia 2034 - 6 Langkah Ini Harus Dicapai Timnas Indonesia Agar Jadi Tim yang Menakutkan)
“Info tentang laga ini sudah menyebar luas dengan cepat. Saya kaget akan respon masyarakat yang sudah mengetahui ini. Hampir seluruh orang Ternate di seluruh Indonesia sudah tahu akan hal ini dan sangat menantikan Persiter kembali berlaga,” ujar Effendi.
Nantinya, dalam rangakian acara laga All-Star itu juga akan diadakan coaching clinic.
Hal tersebut bertujuan untuk membuat anak-anak Ternate lebih terpacu lagi untuk menjadi pemain top Indonesia bahkan Asia Tenggara seperti Rizky Pora.
“Kami juga berencana mengadakan coaching clinic kepada anak-anak Ternate. Rangkaian acara ini bertujuan, meski di sini tidak ada klub di Liga 1 tapi impian mereka untuk bermain di klub Liga 1 bahkan di tim nasional tetap ada.Mereka bisa mencontoh Abduh, Zulham, Musafri, Rizky, Ilham, Poci, Fandy (Mochtar), dll,” ujar Effendi.
(Baca Juga: Setelah Dibantai Manchester City 0-4, Pelatih Berdarah Indonesia Ini Cuma Ingin Bermain Bertahan pada Liga Champions)
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar