Ketua panitia pelaksana GFNY Bali Markus Iriawan memastikan bahwa rute pada event ini sangat baik.
"Kami jamin kualitas trek sangat baik karena kecepatan sepeda bisa mencapai 30 km per jam," ucap Marcus.
"Kami pastikan jalan raya akan clear selama event berlangsung sehingga membuat para pesepeda nyaman," kata Markus.
Rute yang dilalui pada GFNY Bali adalah Sanur - Bali Safari - Besakih - Kintamani. Jalur yang dilalui 30 persen tanjakan, 50 persen turunan, dan sisanya jalur datar.
Setelah GFNY Bali, ajang balap ini akan hadir di Indonesia pada 2 September 2018 di Pulau Samosir, Sumatera Utara (Sumut).
Sumut akan menjadi tuan rumah GFNY Indonesia yang merupakan GFNY Championship Asia.
GFNY Indonesia mengusung format baru balap sepeda ke Indonesia dengan tema "Be a Pro For a Day". Event ini terbuka untuk semua penyuka kegiatan bersepeda, tidak terbatas untuk para atlet saja.
Adapun GFNY Samosir dapat mendaftar melalui www.gfnyindonesiasamosir.com.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | juara.net |
Komentar