Setelah hasil buruk yang diraih di awal musim 2017, tim Suzuki pun memprediksi jika penilaian yang dibuat Iannone kurang tepat.
Hal ini semakin terbukti ketika kedua pebalap merasa lebih nyaman ketika melakukan tes di Sirkuit Brno, Republik Ceska, dengan mesin yang memiliki setelan yang mirip dengan musim 2016.
"Dalam tes yang kami lakukan setelah GP Brno, Alex mencoba sebuah mesin dengan spesifikasi serupa dengan musim 2016 dan ia sangat senang,"
"Andrea telah mengujinya dan memberi kami masukan yang sama," kata manajer tim, Davide Brivio seperti dilansir BolaSport.com dari Motorsport.
Sayang regulasi yang berlaku di MotoGP tidak memperbolehkan mereka menggunakan mesin yang baru di saat musim ini masih berlangsung.
Tim Suzuki pun tidak mau kembali mengulangi kesalahan mereka di musim ini dan mulai melakukan tes untuk mempersiapkan mesin baru yang akan digunakan musim depan.
Terakhir, Andrea Iannone dan Alex Rins memilih bertahan dua hari lebih lama di Aragon untuk mencoba beberapa komponen baru yang akan disematkan pada mesin baru mereka musim depan.
Davide Brivio pun mengaku puas dengan hasil yang ditunjukkan pada tes yang berlangsung di Sirkuit Aragon tersebut.
"Kami bisa menguji setelan baru yang akan digunakan di sisa musim ini, dan juga menguji beberapa komponen baru untuk mesin 2018 yang ingin kami siapkan untuk tes Valencia pada bulan November,"
"Kami ingin menguji setelan yang pertama untuk musim 2018 di sana (Valencia)," kata Davide Brivio.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar