Pada gim kedua, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta memulai pertandingan dengan baik dan berhasil unggul 7-2 atas ganda putri Jepang.
Namun perlahan, Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto berhasil menyusul perolehan poin Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dan menutup gim kedua dengan kemenangan pasangan Jepang 21-15.
Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta kembali memulai dengan baik pada gim penentuan.
Sama seperti gim kedua, Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto kembali berhasil mengatasi perlawanan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta.
Pada akhirnya, pasangan Jepang berhasil menang atas Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dengan skor 21-12.
Kekalahan ini membuat Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta gagal melanjutkan tren positif mereka setelah berhasil memenangi Belanda Terbuka 2017.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar