Kini Indonesia tak lagi memiliki wakil di sektor ganda campuran.
Dua ganda campuran andalan Indonesia telah tumbang dan tak menyisakan satu pun tempat di semifinal China Open 2017.
Sebelum Owi/Butet, Praveen Jordan/Debby Susanto terlebih dulu tersingkir di babak pertama.
Praveen/Debby kalah 18-21, 18-21 dari ganda campuran China, Zhang Nan/Liu Xuanxuan.
(Baca Juga: Cal Crutchlow Sebut Marc Marquez sebagai Satu-satunya)
Indonesia masih memiliki dua wakil tersisa yang akan bertanding di semifinal China Open 2017 yaitu Marcus Gideon/Kevin Sanjaya dan Mohammad Ahsan/Rian Agung.
Keduanya akan bertanding di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, pada Sabtu (18/11/2017).
Kompas TV akan menyiarkan langsung semifinal China Open 2017 mulai pukul 12.00 WIB.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | badmintonindonesia.org, tournamentsoftware.com |
Komentar