Tercatat, pada dua kuarter pertama, Warriors tertinggal 26-33 dan 23-36.
Alhasil, saat pertandingan mencapai half-time, Warriors tertinggal 20 poin (49-69).
Warriors baru bangkit saat kuarter ketiga dimainkan.
Dimotori Curry, tim tamu berhasil menipiskan selisih skor menjadi 88-91.
Warriors akhirnya betul-betul menguasai jalannya pertandingan pada kuarter keempat.
Mencetak 13 poin lebih banyak dari Pelicans (37-24), Warriors mengunci kemenangan dengan marjin lima bola alias 10 poin.
(Baca juga: Ternyata Juara Korea Open 2017 Ini Sempat 'Ngambek' Soal Karier)
Akan tetapi, kemenangan Warriors ini sedikit ternoda lantaran Kevin Durrant diusir keluar oleh wasit saat laga hanya menyisa 1 menit 14 detik.
Durant dikeluarkan wasit karena terlibat adu mulut dengan pemain Pelicans, DeMarcus Cousins, yang juga diusir wasit.
Keduanya dikeluarkan setelah sebelumnya sama-sama mendapat technical foul.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | ESPN |
Komentar