Turnamen BWF World Superseries Finals 2017 telah selesai digelar di Hamdan Sports Complex, Dubai, Uni Emirat Arab, Minggu (17/12/2017).
Berakhirnya turnamen ini ditandai dengan nama-nama para juara di lima sektor.
Sebagai salah satu negara yang meloloskan satu wakil ke partai final, Indonesia patut berbangga dengan pancapaian yang telah berhasil diraih oleh Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra).
Marcus/Kevin berhasil menjadi juara turnamen ini untuk pertama kalinya setelah mengalahkan wakil China, Liu Cheng/Zhang Nan.
Di laga final, ganda putra nomor satu dunia itu berhasil menyudahi perlawanan Liu/Zhang dua game langsung dengan skor 21-16, 21-15, dalam waktu 39 menit.
Dikutip BolaSport.com dari berbagai sumber, berikut adalah lima berita terpopuler kanal Olimpik pada Minggu (17/12/2017).
1. Lee Chong Wei: Jika Menang, Saya akan Jadi Pemain Nomor 1 Dunia Lagi
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei berhasil melaju ke partai final.
Di laga puncak, Lee akan ditantang oleh sang juara bertahan, Viktor Axelsen (Denmark).
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar