"Gelar ini sangat berarti bagi saya dan saya sangat bersemangat untuk dapat kembali ke dalam ring. Saya ingin berterima kasih kepada Xiong Jing Nan untuk kesempatan menunjukkan kemampuan saya. Untuk para penggemar saya di Singapura, saya akan membawa pulang gelar ini untuk kalian," ucapnya.
Sementara itu, "The Panda" Xiong Jing Nan dari Shandong adalah penantang kelas strawweight wanita selanjutnya di ONE Championship.
Dia dikenal sebagai satu dari tiga petarung bela diri wanita teratas di China. Dengan rekor profesional 10-1, Xiong memulai kariernya dengan berkompetisi di tinju profesional dan terinspirasi oleh ayahnya yang menyampaikan nilai-nilai keberanian dan integritas.
(Baca Juga: Pelatih Selangor FA Kagum Melihat Evan Dimas)
Xiong belum lama ini mendapatkan medali emas dalam turnamen prestisius China Open Brazilian jiu-jitsu 2017.
Dalam pertarungan terakhirnya, Xiong mengalahkan ahli wushu asal Filipina, April Osenio, dengan cepat, menghabisi lawannya melalui technical knockout (TKO) pada ronde pertama.
"Saya berterima kasih kepada ONE Championship untuk kesempatannya. Saya sangat senang untuk kesempatan memperebutkan gelar melawan Tiffany Teo. Ini menjadi sebuah kehormatan bagi saya dan untuk China," kata Xiong.
"Saya telah berlatih dan bermimpi untuk menjadi seorang juara dunia sejak lama dan saya kini telah siap untuk mengalahkan siapa pun yang berdiri di hadapan saya," ujarnya.
A father’s wisdom. #Jakarta #MartialArts pic.twitter.com/twmUzeU5Wr
— ONE Championship (@ONEChampionship) January 7, 2018
Selain pertarungan utama antara Tiffany Teo versus Xiong Jing Nan, ONE: Kings Of Courage juga akan menampilkan wanita petarung dari Iryna Kyselova dan Miao Jae (China) di kelas strawweight.
Ada juga wanita petarung dari Tanah Air, yakni Priscilla Hertati (Indonesia) melawan Audreylaura Boniface (Malaysia) di kelas atomweight.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar