Beragam cara dilakukan untuk memperoleh bentuk tubuh ideal tanpa khawatir mengalami obesitas.
Banyak cara juga telah dibagikan kepada khalayak tentang pola makan sehat.
Entah lewat buku, video, maupun tutorial dalam berbagai artikel di dunia maya.
(Baca Juga: Gaya Hidup Sehat ala P!nk, Pantas Saja Selalu Aktif dan Energik Saat Tampil)
Namun, salah satu atlet seluncur salju asal Amerika Serikat, Mikaela Shiffrin, tampaknya memiliki kiat yang patut dicoba.
Dilansir BolaSport.com dari Good Housekeeping, berikut ini apa saja yang dimakan Mikaela Shiffrin dalam sehari.
Sarapan
Shiffrin biasanya mengonsumsi dua butir telur panggang.
Sereal atau outmeal juga bisa menggantikan asupan sarapan jika tak ada telur.
Jika memang ada buah-buahan, itu akan lebih baik untuk menghimpun energi di pagi hari.
Makan Siang
Siang haru adalah waktunya menambah protein.
Makanan dari bahan sayur-sayuran ala vegetarian, dan beberapa ons daging ayam cukup untuk makan siang.
Putih telur juga baik dimakan siang hari.
Snack
Jelang sore hari, makanan ringan ada baiknya untuk menjaga pencernaan agar tetap stabil.
Kacang-kacangan atau buah-buahan kering cocok untuk camilan sore hari.
"Itu tak membuatku kenyang, namun nyaman untuk tetap beraktivitas sepanjang hari," ujar Shiffrin.
Makan Malam
Banyak kalangan menilai makan malam akan membuat lemak menumpuk dalam tubuh.
Tetapi Shiffrin tak sepenuhnya percaya akan hal itu.
Justru makan malam adalah menu utama yang paling nikmat disantap jelang akhir hari.
"Aku suka steak ayam, pasta, ditambah salad dan beberapa sayuram," ujar Shiffrin dilansir BolaSport.com dari Good Housekeeping.
Untuk dessert, Shiffrin memilih coklat manis untuk hidangan penutup.
Dilihat sepintas, menu makanan tersebut agaknya cukup mengkhawatirkan sebagai penyebab obesitas.
Namun jika diimbangi olahraga rutin dan aktivitas menguras keringat, niscaya makan akan tetap nikmat tanpa takut obesitas.
Editor | : | Fabianus Riyan Adhitama |
Sumber | : | goodhousekeeping.com |
Komentar