Seiring waktu yang menipis, drama pun tersaji pada menit-menit akhir laga saat kedua tim sama-sama berusaha menunjukkan permainan yang terbaik.
Philadelphia Eagles berhasil kembali memimpin lewat touchdown (yang dalam prosesnya sempat mendapat video review) dari Zach Ertz saat laga menyisakan sekitar 2 menit.
.@NFoles_9 to @ZERTZ_86 for the @Eagles TD!! #SBLII pic.twitter.com/WyaH93hkw2
— NFL (@NFL) February 5, 2018
Usai mencetak touchdown, Nick Foles dkk berusaha mencetak 2 bonus poin namun usaha tersebut berhasil dihalau tim pertahanan Patriots, skor 38-33 untuk keunggulan Eagles.
New England Patriots sebenarnya memiliki waktu yang cukup untuk mencetak tambahan poin bahkan membalikkan keadaan di sisa 2 menit pertandingan.
Namun, nasib berkata lain setelah Patriots kehilangan possesion setelah bola yang berada di tangan Tom Brady ditepis oleh pemain Eagles yang mengakibatkan fumble dan penguasaan bola pun berpindah.
OH MY GOODNESS. #SBLII pic.twitter.com/t5NrJ5WeHG
— NFL (@NFL) February 5, 2018
Philadelphia Eagles yang mendapat kesempatan menyerang setelah fumble itu sukses menambah 3 angka lewat field goal dari Jake Elliot.
Di tengah waktu yang semakin menipis, Patriots tetap berusaha mengejar ketinggalan 8 poin yang mereka alami (masih mungkin disamakan dengan touchdown + 2 bonus points).
Namun, waktu yang dimiliki oleh Tom Hardy dkk untuk mewujudkan skenario tersebut terlampau sedikit.
Laga Super Bowl LII pun berakhir dengan skor akhir 41-33 untuk kemenangan Philadelphia Eagles atas New England Patriots.
WE DID IT, PHILLY!#SBLII #FlyEaglesFly pic.twitter.com/rxcgUQnF2n
— Philadelphia Eagles (@Eagles) February 5, 2018
Ini merupakan kali pertama dalam sejarah tim Philadelphia Eagles mampu memenangkan ajang Super Bowl setelah gagal pada dua kesempatan sebelumnya (1981 dan 2005).
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | nfl.com |
Komentar