Ito mengakui bahwa minimnya waktu untuk berlatih bersama menjadi salah satu kendala.
Pelatih timnas basket putra Indonesia, Fictor Roring (kiri), menghadiri konferensi pers seusai laga penyisihan Indonesia versus India pada test event Asian Games 2018 di Hall Basket Senayan, Jakarta, Jumat (9/2/2018).(DIYA FARIDA PURNAWANGSUNI/BOLASPORT.COM)
"Khusus pada gim melawan India, memang ada banyak salah, tetapi saya tidak bisa marah karena memang persiapannya minim, bahkan bisa dibilang nol," ucap Fictor Roring.
"Saya justru salut sama anak-anak karena mereka mau berusaha untuk meminimalkan kesalahan-kesalahan tersebut," kata mantan pebasket nasional itu.
Indonesia dijadwalkan bertanding melawan Thailand pada esok hari, mulai pukul 19.00 WIB.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar