Pekan lalu resmi menjadi pekan bersejarah bagi petenis putra Swiss, Roger Federer.
Tak cuma sekadar berhasil kembali ke posisi nomor satu dunia, Federer juga sukses meraih gelar juara ke-97 di sepanjang kariernya pada turnamen Rotterdam Open 2018.
Federer menggeser peringkat dunia rival abadinya, Rafael Nadal, setelah menembus babak semifinal Rotterdam Open, Jumat (16/2/2018).
Setelah itu, petenis berusia 36 tahun tersebut naik ke podium kampiun seusai mengalahkan Grigor Dimitrov (Bulgaria) dengan skor 6-2, 6-2 pada laga final yang berlangsung Minggu (18/2/2018).
"Sungguh pekan yang luar biasa. Benar-benar luar biasa," ujar Federer yang dikutip BolaSport.com dari ESPN.
(Baca Juga: Hal Ini Buat Valentino Rossi Ingin Bersabar Walau Dikejar Waktu untuk Atasi Masalah pada Motornya)
Gelar juara yang diraih Federer di Rotterdam, Belanda, merupakan titel kedua pada kalender kompetisi 2018.
Sebelumnya, Federer merengkuh gelar juara Australian Open yang merupakan turnamen Grand Slam di kawasan Asia Pasifik.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Espn.com |
Komentar