Asal negara boleh saja berbeda tetapi ada banyak kesamaan antara Marcus Fernaldi Gideon dengan pebulu tangkis asal Korea Selatan, Lee Yong-dae.
Lee Yong-dae adalah pebulu tangkis yang sempat menduduki peringkat satu dunia di sektor ganda putra saat berpasangan bersama Yoo Yoon-seong.
Sedangkan Marcus Fernaldi Gideon, bersama Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat ini merupakan ganda putra nomor 1 dunia.
Selain sama-sama pernah menduduki peringkat satu dunia, ternyata Marcus dan Lee memiliki kesamaan tipe raket yang digunakan.
Marcus Gideon dan Lee Yong-dae menggunakan raket keluaran produsen alat olahraga asal Jepang, Yonex.
4. Saina Nehwal Ingin Jadi Pebulu Tangkis Putri India Pertama yang Raih Gelar All England
Pebulu tangkis tunggal putri India, Saina Nehwal, belum menyerah mewujudkan mimpi untuk memenangi gelar turnamen tertua, All England.
"Dalam cabang olahraga bulu tangkis, kami semua tahu bahwa ini adalah turnamen tertua dan paling bergengsi. Semua pemain bermimpi untuk memenangi gelar All England," kata Nehwal seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi All England.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar