Pebulu tangkis tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying, sukses menghentikan langkah tunggal putri muda China, 21-15, 20-22, 21-13, pada semifinal All England Open 2018 yang berlangsung di Arena Birmingham, Inggris, Sabtu (17/3/2018).
Tai bertemu Chen Yufei untuk menentukan siapa yang berhak atas tiket final All England Open 2018 sektor tunggal putri.
Meski Chen mencuri angka pertama tetapi Tai sukses membalikkan keadaan dan memimpin jalannya pertandingan dan menutup interval dengan skor 11-8.
Chen tak mau terus menerus berada di bawah tekanan Tai dan sukses mendapat 5 poin beruntun.
Namun, sang ratu sukses menghentikan laju poin Chen dan memperbesar keunggulan menjadi 15-12.
(Baca Juga: Dirundung Cedera, Maria Sharapova Terpaksa Mundur dari Miami Open 2018)
Dominasi Tai tidak dapat dibendung Chen hingga akhirnya gim pertama ditutup dengan skor 21-15.
Di gim kedua, Chen tak mau mengulang kekalahan di gim kedua dan langsung tancap gas sejak laga dimulai.
Hal tersebut berbuah keunggulan di 11-6 di paruh pertama gim kedua.
Tai tidak mau tinggal diam saat satu per satu angka dicuri Chen dari dirinya.
Sempat tertinggal 15-20, Tai sukses menyamakan kedudukan menjadi 20-20 dan memaksa Chen bermain setting point.
Chen sukses merebut kemenangan 22-20 dan memaksa adanya gim ketiga.
Sempat tertinggal 15-20, Tai sukses menyamakan kedudukan menjadi 20-20 dan memaksa Chen bermain setting point.
Pada gim ketiga, Tai langsung mendominasi sejak awal pertandingan dengan skor 6-1.
(Baca Juga: All England Open 2018 - Melaju ke Final, Marcus/Kevin Jaga Peluang Pertahankan Gelar)
Meski sempat memberi perlawanan, Chen harus mengakui keunggulan Tai pada interval dengan skor 6-11.
Dominasi Tai Sang Ratu Bulu Tangkis semakin tak terbendung dengan menghentikan laju poin Chen di posisi 13.
YONEX All England Open 2018: Tzu Ying TAI - Yufei CHEN: 21-15 20-22 21-13 in 64 minutes https://t.co/u7Dbf2VCjF
— BWFScore (@BWFScore) March 17, 2018
Tai Tzu Ying pun mendapatkan tiket final dengan menang 21-15, 20-22, 21-13 dalam waktu 64 menit.
Calon lawan Tai akan ditentukan dari pertemuan antara Pusarla Venkata Sindhu (India) kontra Akane Yamaguchi (Jepang).
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Youtube.com |
Komentar