Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Orleans Masters 2018 - Tiga Wakil Indonesia Melaju ke Semifinal

By Delia Mustikasari - Sabtu, 31 Maret 2018 | 14:18 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan, berpose dengan medali emas yang didapat sebagai juara Kejurnas PBSI 2017. Ruselli mengalahkan Dinar Dyah Ayustine, 21-19, 21-18, pada final yang digelar di GOR Sahabudin, Sabtu (2/12/2017).
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan, berpose dengan medali emas yang didapat sebagai juara Kejurnas PBSI 2017. Ruselli mengalahkan Dinar Dyah Ayustine, 21-19, 21-18, pada final yang digelar di GOR Sahabudin, Sabtu (2/12/2017).

Sebanyak tiga wakil Merah Putih lolos ke babak semifinal Orleans Masters 2018 yang digelar 27 Maret-1 April di Palais des Sports, Orleans, Prancis.

Pasangan ganda campuran Alfian Eko Prasetyo/Marsheilla Gischa Islami, Ruselli Hartawan, dan pasangan ganda putra Akbar Bintang Cahyono/Moh Reza Pahlevi Isfahani berhasil mengatasi lawan-lawan mereka di perempat final.

Tiket semifinal pertama direbut Eko/Gischa yang menundukkan unggulan keempat, Jacco Arends/Selena Piek (Belanda), dengan skor 10-21, 21-16, 21-15.

Kekalahan pada gim pertama disebutkan Eko karena mereka masih mencari tahu pola permainan yang paling sesuai untuk menghentikan perlawanan Arends/Piek.

"Pada gim pertama, kami terlalu banyak bermain bertahan, masih sering terburu-buru, akhirnya kalah jauh. Pada saat gim kedua, kami coba bermain lebih tenang lagi. Banyak no lob dan akhirnya bisa menang," kata Eko.

"Pada gim ketiga, kami terapkan permainan seperti gim kedua dan lebih banyak menyerang," tutur Eko kepada Badmintonindonesia.org yang dilansir BolaSport.com.

Sementara itu, Gischa mengakui bahwa dia bermain lepas pada babak perempat final dan tidak mau merasa terbebani.

(Baca juga: Ini Jadwal Putaran Pertama Final Four Proliga 2018)

"Pada gim pertama, kami memang masih meraba-raba mau main seperti apa. Pada gim kedua dan ketiga, kami sudah tahu mau menerapkan apa," ucap Gischa.

Eko/Gischa baru saja dipasangkan dan baru menjalani latihan selama satu bulan. Sebelumnya, Eko berpasangan dengan Annisa Saufika, sementara Gischa dengan Yantoni Edy Saputra.

"Kami masih sering terburu-buru dan soal servis juga sama-sama sering di-fault sama hakim servis," ujar Eko mengevaluasi penampilannya dan Gischa.

"Kalau sama Toni mungkin karena seumuran dan sudah lama partneran, jadi nggak sungkan. Kalau sama kak Eko yang lebih senior, ada rasa sungkan sedikit," ucap Gischa ketika ditanya soal parter barunya.

Pada babak semifinal, Eko/Gischa akan berhadapan dengan wakil Jerman, Peter Kaesbauer/Olga Konon. Kedua pasangan tercatat belum pernah bertemu.

(Baca juga: BAM Nilai Penerapan Aturan Servis Baru Masih Salah)

"Pokoknya coba nikmati permainan dulu, tidak banyak melakukan kesalahan sendiri, dan lebih aktif menyerang," ujar Eko soal laga semifinal.

Sementara itu, Akbar/Reza melangkah ke semifinal dengan mengalahkan Frederik Colberg/Joachim Fischer Nielsen (Denmark), dengan skor 21-18, 10-21, 22-20.

Adapun Ruselli menang atas Selvaduray Kisona (Malaysia), lewat laga rubber game, 21-10, 17-21, 21-17.

Namun, tiga wakil juga terhenti di perempat final. Gregoria Mariska Tunjung tak dapat mengatasi perlawanan Shiori Saito (Jepang), dengan skor 14-21, 17-21.

Pasangan ganda campuran Andika Ramadiansyah/Mychelle Crhystine Bandaso takluk dari unggulan keenam, Evgenij Dremin/Evgenia Dimova (Rusia), dengan skor 16-21, 17-21.

Dari sektor ganda putra, Sabar Karyaman Gautama/Frengky Wijaya Putra dikalahkan unggulan kedelapan dari Denmark, Kasper Antonsen/Niclas Nohr, lewat laga sengit, 23-21, 18-21, 21-23.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : badmintonindonesia.org
REKOMENDASI HARI INI

Man City Korban Comeback Tragis di Liga Champions, Hidung Pep Guardiola Berdarah sampai Mau Sakiti Diri Sendiri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136