Tercatat, pada kuarter kesatu, tim tuan rumah cuma bisa mengungguli tamunya dengan 1 poin.
Pun demikian saat pertandingan memainkan kuarter kedua.
Alhasil, ketika laga mencapai half-time, Pelicans hanya bisa memimpin dengan skor 58-56.
Skuat Alvin Gentry baru dapat menguasai jalannya pertandingan saat kuarter ketiga dimainkan.
Dimotori duet Davis-Holiday, pertahanan Blazers koyak dibongkar.
Pada 12 menit ini, Pelicans mencetak 42 poin, sedangkan Blazers cuma bisa menambah 31 poin.
Selisih skor yang berubah dari 2 menjadi 13 poin memaksa Blazers tampil ngotot pada kuarter terakhir.
Apalagi, laga ini juga menjadi penentuan nasib perjalanan Blazers pada fase play-off.
Kalah berarti Blazers gugur, andai menang, Damian Lillard dkk akan memperpanjang nafas mereka ke gim kelima.
Akan tetapi, usaha keras Blazers untuk membalikkan keadaan gagal terealisasi.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Espn.com |
Komentar