Meski begitu, Kim/Seo kembali menggempur pertahanan Ahsan/Hendra hingga akhirnya menyalip dan unggul 15-14.
The Daddies kembali membalikkan keadaan dan unggul 18-16 atas Kim/Seo.
Mendekati akhir laga drama salip menyalip bukannya usai malah semakin kentara.
Kim/Seo tak mau begitu saja kalah meski The Daddies terus menerus menambah poin.
(Baca Juga: Kejuaraan Asia 2018 - Atasi Wakil Korea Selatan, Fajar/Rian Melaju ke Babak 16 Besar)
Drama pun berakhir ketika The Daddies menutup gim kedua dengan skor 21-18 di menit ke-34.
Pertandingan pun berakhir dengan skor 21-17, 21-18 untuk kemenangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Ahsan/Hendra pun memastikan diri menjadi tunggal putra ketiga Indonesia yang melaju ke babak kedua Kejuaraan Asia 2018.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar