"Seperti Chong Wei, saya melihat Iskandar sebagai seorang pemimpin. Meskipun ia kurang dalam hal permainan dan keterampilan bermain, ia mengimbangi melalui jiwa kepemimpinannya," aku Misbun.
"Tentu saja, saya harus menilai dan melihat apakah dia relevan dengan tim atau tidak. Tetapi, semua terserah kepada manajemen. Saya hanya bisa memberikan penilaian," kata Misbun.
Menurut Misbun, dengan perhatian dan perawatan yang tepat, Malaysia harus mampu membentuk skuat tim Thomas yang tangguh dalam beberapa tahun mendatang.
"Dari turnamen ini, saya memilih Zii Jia dan Jun Hao. Mereka telah menunjukkan bahwa mereka memiliki kelebihan. Kami juga butuh pemain seperti Juni Wei dan Jia Wei, tutur Misbun.
(Baca juga: Piala Thomas 2018 - Susy Susanti: Hasil Ini Tidak Sesuai Harapan)
"Mereka adalah orang-orang istimewa dan orang yang saya percayai setelah tidak adanya Chong Wei, akan memimpin tim nasional dalam edisi mendatang," ucap Misbun.
Setelah menempati posisi runner-up Grup D, Malaysia tersingkir pada Piala Thomas 2018, Kamis (24/5/2018) setelah kalah 1-3 dari Indonesia pada babak perempat final.
Lee Chong Wei menjadi satu-satunya penyumbang angka bagi Malaysia setelah meraih kemenangan 21-19, 21-16 atas Anthony Sinisuka Ginting.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Nst.com.my |
Komentar