Sementara itu, pelatih tunggal putra Malaysia, Hendrawan, mengatakan bahwa gelar pada Malaysia Open akan meningkatkan rasa percaya diri Lee menjelang Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang, 18 Agustus-2 September.
"Malaysia Open dan Indonesia Open (3-8 Juli) merupakan bagian yang sangat penting dari persiapan Chong Wei untuk Asian Games," aku Hendrawan
"Kedua turnamen ini merupakan salah satu event utama dalam kalender tur BWF karena menampilkan pemain 32 besar dunia yang saling bersaing," ujar Hendrawan.
(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Lengkap Grup A, Ditutup oleh Derbi Arab)
Menurut Hendrawan, Malaysia Open dan Indonesia Open memiliki tempat khusus di hati para penggemar bulu tangkis di negara masing-masing.
"Jika dia (Lee) bisa menang, akan meningkatkan kepercayaan dirinya. Pada Indonesia Open, dia adalah pebulu tangkis internasional tersukses dengan raihan enam gelar," ujar Hendrawan.
Pada Malaysia Open, Hendrawan menekankan agar Lee fokus menjalani satu demi satu pertandingan daripada memikirkan pertemuan dengan rival tangguh.
"Semua orang menantikan pertandingan besar, tetapi saya yakin Chong Wei akan memikirkan babak demi bakak," ujar Hendrawan.
"Menghadapi (Kazumasa) Sakai (Jepang) pada babak pertama bukanlah tugas yang mudah. Kesenjangan antara pemain saat ini tidak terlalu besar dan tidak ada yang harus diremehkan," tutur Hendrawan.
Tahun lalu, Lee menjadi runner-up Malaysia Open setelah kalah dari Lin Dan (China).
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Thestar.com.my |
Komentar