"Anda tidak bisa terus mendorong diri Anda secara membabi buta. Itu terjadi pada saya setelah Olimpiade Rio 2016," aku Kidambi.
(Baca juga: Klasemen Sementara MotoGP Setelah GP Catalunya 2018)
"Saya harus beristirahat selama tiga bulan. Sebenarnya tidak ada gunanya rehat untuk waktu yang lama, jadi saya pikir saya harus memberi tubuh saya waktu untuk pemulihan sehingga saya dalam kondisi baik pada Asian Games dan Kejuaraan Dunia," ujar Kidambi.
Kejuaraan Dunia 2018 akan digelar di Nanjing, China, 30 Juli-5 Agustus, sedangkan Asian Games 2018 dijadwalkan di Jakarta-Palembang pada 18 Agustus-2 September.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar