Namun, untuk meningkatkan prestasi Indonesia dalam olahraga berkuda, ada beberapa syarat yang mesti dipenuhi.
Selain karena perkenalan atlet dan kudanya belum lama, kata Dedeh, Indonesia perlu lebih banyak lagi menggelar kejuaraan berkuda tingkat nasional.
Hal yang sama dikatakan La Paene.
Legenda tinju asal Maluku ini mengatakan bahwa setiap cabang memerlukan minimal enam kejuaraan internasional dalam setahun.
(Baca juga: Vettel Enggan Perpanjang Masalah dengan Bottas)
“Kalau sudah aktif seperti itu, saya yakin berkuda Indonesia akan sampai pada prestasi terbaiknya,” tutur La Paene.
Meski tak diunggulkan di Asian Games 2018, La Paene berharap cabang berkuda tak berkecil hati.
Ia selalu percaya bahwa pintu perebutan gelar juara masih terbuka lebar.
“Apalagi saat ini kita tuan rumah. Setidaknya, mental dalam berlomba suda kita dapatkan di Asian Games 2018. Jadi, saya harap dalam 18 hari menjelang Asian Games ini para atlet berkuda memanfaatkan waktu sebaik-baiknya,” kata La Paene.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar