(Baca Juga: Di Balik Hasil Podium, Raikkonen Harus Tempuh Jarak 306 Km dalam Cuaca Panas dan Tanpa Minum!)
Setelah sempat tertinggal 8-4 dari Greysia/Apriyani, keduanya tidak mau mengulangi kesalahan pada gim pertama dengan langsung menyamakan keadaan setelahnya.
Kedudukan sama kuat 8-8 menjadi awal dari persaingan sengit yang tersaji pada pertengahan gim kedua.
Meski begitu, Greysia/Apriyani lah yang sukses memperbesar kans mereka dengan tujuh poin beruntun untuk memimpin jauh pada kedudukan 19-12.
Tiket ke babak perempat final akhirnya diamankan oleh Greysia/Apriyani usai menutup gim kedua dengan skor 21-13.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar