"Kami tidak ingin mendorong mereka terlalu keras karena mereka masih muda dan kami perlu merencanakan turnamen dengan tepat sehingga mereka tidak akan kelelahan," tutur Norza.
Norza mengatakan bahwa mereka juga menunggu untuk mengetahui keseriusan cedera tumit yang dialami Goh Liu Ying dari seorang ahli di National Sports Institue (NSI) sebelum membuat keputusan apakah dia akan tampil dengan Chan Peng Soon untuk nomor ganda campuran pada Asian Games.
Tumit Goh mengalami luka selama menjalani babak perempat final Kejuaraan Dunia.
"Liu Ying mengatakan bahwa cederanya ini tidak serius, tetapi kami tidak ingin mengambil risiko. Jadi, kami akan menunggu pendapat ahli sebelum kami memutuskan," katanya.
Secara keseluruhan, Norza mengaku puas dengan performa yang ditampilkan pebulu tangkis Malaysia pada kejuaraan Dubai. Dia berharap hal itu akan menjadi titik balik bagi bulu tangkis Negeri Jiran untuk mencapai level yang lebih tinggi.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | The Star |
Komentar